Rapat Koordinasi dan Evaluasi Awal Tahun 2024 Desa Benelanlor

  • Whatsapp

Banyuwangi, Benelanlor – Mengawali Kegiatan di Tahun 2024, Pemerintah Desa Benelanlor  melaksanakan rapat koordinasi dan evaluasi kinerja di tahun 2023 yang bertempat di Ruang Rapat Kantor Desa Benelanlor pada hari Selasa, 02 Desember 2024.

Rapat koordinasi dan evaluasi ini bertujuan untuk mengevaluasi kinerja dari Pemerintah Desa Banelanlor di tahun 2023 lalu, serta juga bertujuan untuk meningkatkan kinerja dari Pemerintah Desa Banelanlor pada tahun 2024. Sebagai tambahan informasi, bahwa rapat tersebut di hadiri langsung oleh Kepala Desa KHOIRUL ANAM, NL.P dan semua pegawai Pemerintah Desa Banelanlor.

Kades Banelanlor KHOIRUL ANAM, NL.P dalam rapat tersebut juga menyampaikan, bahwa pergantian tahun dari 2023 ke 2024 ini merupakan tantangan baru buat Pemerintah Desa Banelanlor agar lebih semangat dalam meningkatkan kinerja dan pelayanannya kepada masyarakat. Selanjutnya beliau juga berpesan agar seluruh pegawai Desa Banelanlor bisa untuk terus menjaga kekompakan dan saling membantu dalam kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Benelanlor di tahun 2024.

Diharapkan di tahun 2024 ini kinerja dari Pemerintah Desa Banelanlor bisa semakin meningkat dan lebih baik lagi terutama dalam melayani segala kepentingan dan urusan administrasi dari semua warga masyarakat yang ada di Desa Banelanlor. (Ami – Jurnalis Desa)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *